Jepara, Jateng, sabdopalon.net – Sapto Budiriyanto Direktur Utama (Dirut) PDAM atau Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Tirta Jungporo. Kamis, 7/7/2022, Jam 10.00 WIB saat ditemui di ruang kantornya, terlihat sedang memantau dan memonitor serta mengawasi kegiatan pegawai, baik itu di dalam area kantor maupun di lokasi kerja karyawan dan petugas PDAM Jepara, melalui layar pengendali lewat CCTV (Closed Circuit Television) yang terhubung dengan layar TV.
“Untuk meningkatkan kinerja karyawan PDAM Jepara, kami siaga penuh memonitor kegiatan kerja melalui layar CCTV sebagai bentuk pengawasan,” ujar Sapto.
“Tentunya dengan sistem pengawasan ini. Diharapkan kinerja karyawan akan mengalami peningkatan dalam kesiapsiagaan pelayanan kepada pelanggan,” tambahnya.
“Aktifitas karyawan PDAM Jepara, bahkan bisa kita monitor dengan Android. Hal ini untuk mengoptimalkan kinerja secara keseluruhan dibidang kerja masing-masing,” terangnya.
PDAM Jepara menginformasikan bahwa, untuk mempermudah pengecekan bagi pelanggan air minum yang ingin mengetahui jumlah tagihan M3 pemakaian rekening air minum, bisa membuka melalui Android pada situs http://pdamjepara.com.
Ini memberikan kemudahan kepada pelanggan air minum PDAM Jepara, untuk mengakses Data Sambungan Rumah dan Rekening Air sesuai nomor sambung atau nomor register milik pelanggan.
Dan, akan terlihat foto water meter air di rumah atau lokasi meteran pelanggan air minum PDAM Jepara dan tanggal serta nama petugas cater yang memeriksa angka meteran sesuai jadwal pemeriksaan.
Singgih / Red.
Kami PDAM Jepara senantiasa berupaya utk meningkatkan pelayanan sebaik baiknya kepada pelanggan. Salah satu bentuknya adalah kemudahan pengecekan pemakaian air melalui anderoid juga sekaligus pelanggan bisa membantu management memantau kegiatan petugas baca meter kami dilapangkan apakah dilaksanakan dengan baik apa tidak.
Terimakasih atas infonya pak dirut PDAM Jepara